Alat yg bisa digunakan untuk senin irama?
Penjaskes
3oSky
Pertanyaan
Alat yg bisa digunakan untuk senin irama?
2 Jawaban
-
1. Jawaban KomangPasek09
1. Rhythmyic Ball
Bola merupakan salah satu diantara banyak alat yang digunakan oleh pesenam. Namun menurut pantauan kami sangat sedikit atlit yang menggunakannya karena mungkin dengan bola variasi yang keluar tidak terlalu banyak. Dalam hal ukuran baik berat maupun diameter yang dipakai dalam sebuah kompetisi bergantung dengan usia dari kontestan itu sendiri. Untuk kategori anak-anak bisa memilih mulia diameter 14 – 20 cm. Sedangkan untuk dewasa diameter standartnya adalah diantara 18 – 20 cm. Demikian juga untuk berat bola itu sendiri, kategori anak-anak berat bola yang digunakan ketika sebuah kompetisi minimal 200 gram. Sedangkan kategori dewasa minimal 400 gram. Berbeda lagi dengan beregu antara 5 – 8 pesenam. Ketika beregu salah satu diantara mereka harus menggunakan bola dengan berat 330 gram.
2. Gada Berirama
Untuk gada berirama setiap peserta memakai 2 gada dengan panjang 40 – 50 cm dengan berat 150 gram serta untuk tasklub diameter 3 cm.
3. Pita Berirama
Untuk masalah pita ini dibagi menjadi 2 yaitu pita itu sendiri dan juga tongkat dari pita. Dalam setiap kategori, pita berirama ini berbeda-beda. Panjang tongkat pita untuk semua kategori ini sama namun dalam hal panjangnya berbeda-beda. Untuk kategori dewasa panjang minimal 6 m, anak SMP sekitar 5 m, dan untuk anak-anak sekitar 4,5 meter.
4. Simpai Berirama
Simpai berirama atau yang sering kita kenal dengan holahop merupakan alat yang sudah tidak asing lagi bagi kita, anak SD pun sering menggunakannya ketika melakukan senam. Untuk kategori dewasa simpai yang digunakan diameternya adalah 80-90 cm beratnya minimal 300 gram. Sedangkan untuk anak-anak diameter mengikuti bentuk dan body anak namun untuk berat minimal adalah 220 gram.
5. Rope Berirama
Rope berirama atau bahasa lainnya tali yang dipakai untuk lompat. Dalam pelajaran olahraga alat ini pun sering kita gunakan juga. Untuk ukuran panjang rope berirama ini tidak ada ukuran pastinya karena menyesuaikan dengan tinggi dari pesenam itu sendiri. Yang paling utama adalah bahan yang digunakan anti slip dan juga jarak antara tanah dan tali yang ada tidak melebihi 10 cm.
Mungkin inilah beberapa alat yang sering sekali dipakai oleh para pesenam ritmik, penggunaan berbagai alat tersebut menyesuaikan dengan kemampuan dan kesukaan dari pada atlit itu sendiri.’ -
2. Jawaban nandaputri21
jawabanya.
·Tali.
·Bola
·Pita.
·Simpai
·Gada.
goodluck.