B. Indonesia

Pertanyaan

tuliskan barang tambang dan juga manfaatnya minimal5

2 Jawaban

  • 1. Minyak Bumi dan Gas Alam
    Minyak bumi dan gas yang merupakan sumber utama dalam perindustrian, transportasi serta rumah tangga ini semakin lama semakin menipis, maka dari itu perlu dijaga kelestariannya. Di Indonesia minyak bumi yang dihasilkan dapat dikatakan dalam kondisi yang cukup baik, karena setidaknya potensi minyak bumi indonesia berkisar 4,3 milyar barrel. 
    2. Batu Bara

    Batu bara yang merupakan hasil tambang ini biasanya dimanfaatkan sebagai bahan bakar utama dalam pembangkit listrik tenaga uap, perindustrian serta peleburan biji logam.
    3. Timah

    Biji timah merupakan hasil dari pelapukan batuan granit. Biasanya timah digunakan dalam pembuatan kaleng, pelapis besi dan tube. Akan tetapi biji timah yang diolah lebih lanjut menjadi logam timah ini biasanya digunakan sebagai pembungkus permen, rokok, coklat dan sebagainya karena logam timah tersebut tipis menyerupai kertas timah.
    4. Emas
    Emas ini biasanya dimanfaatkan untuk dibuat untuk perhiasan dan aksesoris lainnya. 
    5. Tembaga

    Tembaga adalah hasil tambang yang digunakan dalam bidang kelistrikan, hal ini karena tembaga memiliki sifat penghantar listrik yang baik. Akan tetapi tembaga juga dapat dimanfaatkan dalam pembuatan kuningan, pipa air, industri konstruksi dan lain sebagainya.


  • batu bara untuk bahan bakar pembangkit listrik
    pasir besi untuk industri logam besi
    bauksit untuk bahamn dasar pembuatan aluminium
    nikel untuk pembuatan baja tahan karat
    batu kapur untuk pengkristal gula tepung

Pertanyaan Lainnya